oleh

Ketua DPD Golkar Maluku Beri Sinyal Sanksi Tegas Kepada Anggota Fraksi Golkar MBD, Tumangken

Ambon, SP. Com. Ketua DPD I Partai Golkar Provinsi Maluku, Ramly Umasugi memberikan sinyal kuat akan memecat anggota fraksi Golkar kabupaten MBD, Gelion Tumangken.

Penegasan ini disampaikan Ramly usai menggelar pertemuan terbatas bersama utusan DPD I Golkar Maluku, Ir. Frets Kerlely, James Timisela, S. Si dan Demianus Sinay, SP di sekretariat DPD I Partai Golkar Province Maluku, Karang Panjang, Kamis (15/10/2020).

“Saya tidak segan-segan pecat yang bersangkutan. Saya tidak main-main sebab ini merupakan peringatan Ketua Umum DPP Partai Golkar saat membuka rapat pimpinan DPRD, pimpinan fraksi Golkar seluruh Indonesia di Hotel Pullman Central Park Jakarta, 29 Agustus 2020 lalu, ” tegas Ramly.

Peringatan yang sama juga akan diberikan kepada kader Partai Golkar kabupaten MBD yang terang-terangan mendukung paslon yang lain.

“Bukan saja anggota fraksi Golkar yang membelot yang akan di pecat, kader partai yang ketahuan tidak aktif dalam upaya pemenangan pasangan Kalwedo (Niko-Odie), saya akan berikan sangsi tegas pula, ” ujar nya.

Dikatakan, rekomendasi partai yang diberikan kepada pasangan calon kepala daerah di kabupaten MBD dan tiga kabupaten lain nya di Maluku tahun 2020, merupakan harga diri partai.

Sebagai kader dan petugas partai Golkar di parlamen wajib mengamankan dan menjalankan keputusan tersebut.

“Bagi kader dan petugas partai yang tidak loyal dan membelot, tidak Ada tempat di partai Golkar. Bagi partai, mereka adalah penghianat, dan harus dipecat dari keanggotaan partai Golkar, ” pungkas ia. (***)

Komentar

Tinggalkan Balasan

News Feed