SUARAPAPARISA.COM, Sosialisasi beasiswa LPDP digelar pada tanggal 17 Januari 2025, bertepatan dengan dibuka secara resminya pendaftaran beasiswa LPDP di Auditorium Universitas Pattimura Ambon.
Acara sosialisasi ini terbuka bagi umum namun dengan kuota terbatas, yang dihadiri langsung oleh Direktur Beasiswa LPDP, Dwi Larso dan Prof. Dr. Fredy Leiwakabessy, M. Pd selaku Rektor Universitas Pattimura Ambon.
Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP), yang berada di bawah Kementerian Keuangan (Kemenkeu), menawarkan beasiswa untuk jenjang S2 dan S3, baik untuk pendidikan di dalam negeri maupun luar negeri.
Di tahun 2025, LPDP menyediakan 20 jenis beasiswa yang terbagi dalam empat kategori, termasuk biaya pendidikan, biaya pendaftaran, biaya hidup selama studi, hingga uang saku bulanan bagi penerima beasiswa.
Dwi Larso selaku Direktur Beasiswa LPDP mengungkapkan bahwa LPDP juga membuka peluang bagi mahasiswa Maluku dalam rangka meningkatkan kualitas sumber daya manusia (SDM) di daerah tersebut.
Direktur Beasiswa LPDP tersebut menegaskan bahwa LPDP memberikan peluang dan dorongan terhadap putra-putri terbaik Maluku yang bisa menempuh pendidikan di Universitas terbaik di dunia.
Dwi Larso juga menyampaikan pesan bahwa Maluku merupakan daerah yang pantas untuk terus maju dan berkembang.
“Indonesian tidak akan maju jika ada daerah yang tidak maju, dan Maluku adalah salah satu daerah yang pantas untuk maju karena kreativitas yang sangat tinggi terutama dengan kekayaan alam yang melimpah ruah.”
Dengan adanya kesempatan melalui beasiswa LPDP, anak-anak Maluku bisa terus bersaing dan memajukan negeri di kanca internasional. (*
Komentar