oleh

Odhie Orno Hadiri Rapat Pleno Penetapan Pasangan Bupati Dan Wakil Bupati Terpilih

Suarapaparisa.com. Tiakur,_Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten
Maluku Barat Daya (MBD) menggelar rapat pleno terbuka tentang penetapan pasangan calon bupati dan wakil bupati (MBD) tahun 2020 , yang dilaksanakan pada senin 22 februari 2021 kemarin.
rapat pleno tersebut dimulai sekira pukul 17.00 wit dan dipusatkan di gedung serbaguna Tiakur.

hadir dalam kegiatan dimaksud , para ketua partai pengusung, dan tim pemenang ketiga pasangan calon,

ketua dan anggota Bawaslu (MBD) , perwakilan KPU Propinsi Maluku Almunadtžir Sangadji Plt. Kapolres (MBD) AKBP Raja Artur Lumongga Simamora S.Ik Kajari (MBD) Herwin Ardiono SH.MH , Dandim 1511 pulau moa Letkol Inf. Wira Muharromah SH.

sementara paslon momor urut 1 dijadiri langsung oleh calon wakil bupati Desianus Orno Sos.M.si.

sedangkan paslon nomor urut 3 diwakili oleh salah satu tim pemenangannya yakni, Hendry Meikudy.

Dalam rapat pleno tersebut , KPU kabupaten MBD resmi menetapkan pasangan calon bupati dan wakil bupati terpilih , Benjamin Thomas Noach ST, dan Agustinus Lekwarday Kilikily M.Si sebagai pemenang pemilihan umum kepala daerah kabupaten Maluku Barat Daya periode 2020-2025 berdasarkan surat keputusan KPU kabupaten (MBD) No : 05/PL.02.7-kpt/8108/KPU-kab/ll/2021, tentang penetapan pasangan calon bupati dan wakil bupati terpilih dalam, pemilihan bupati dan wakil bupati maluku barat daya tahun 2020,

kepada media ini” usai menghadiri kegiatan tersebut , ORNO mengucapkan selamat kepada Thomas Noach dan Ari kilikily .

Odi berharap” agar setelah di lantik dapat melaksanakan visi dan misi serta program kerja dan janji politik semasa kampanye.

Odi mengatakan, proses pilkada telah usai, dan pada prinsipnya dalam sebuah pertandingan (perhelatan) pasti ada yang menang dan ada yang kalah dan itu merupakan hal wajar dalam proses berdemokrasi namun yang terpenting adalah saling mengakui dan menerima kekuatan dan kelemahan sebab itulah yang menggambarkan kebesaran hati dan jiwa dari seorang politisi.
” kalah menang dalam sebuah kontestasi merupakan hal yang biasa dalam demokrasi kita. intinya, kami sudah legowo”, ujarnya.

pada kesempatan itu, Odi juga sempat menyampaikan maafnya kepada , seluruh pendukung serta kepada seluruj masyarakat MBD jika selama proses pilkada, ada kekhilafan dan kesalahan yang dilakukan oleh pasangan KALWEDO serta tim kampanye dan pemenangan baik yang disengaja maupun tidak disengaja.

di akhir perbincangannya dengan media ini, Orno mengajak seluruh pendukung dan simpatisan untuk mendukung seluruh program dari Bupati dan Wakil bupati terpilih saat ini.

” saya mengajak kepada seluruh pendukung dan masyarakat kabupaten (MBD) untuk , mendukung seluruh program kerja dan pemerintahan bupati/wakil bupati baru yang nanti dilantik, ” ajaknya. (**)

Komentar

Tinggalkan Balasan

News Feed